Cap Go Meh 2022 di Kota Cirebon, Tidak Boleh Ada Arak-arakan

Cap Go Meh 2022 di Kota Cirebon, Tidak Boleh Ada Arak-arakan

CIREBON - Perayaan Cap Go Meh tahun 2022 di Kota Cirebon tidak boleh ada arak-arakan ataupun karnaval. Hal ini, dikarenakan kasus covid-19 yang terus menanjak.

Sekretaris Daerah Kota Cirebon, Agus Mulyadi mengatakan, untuk tahun ini, Cap Go Meh di tahun 2022 kembali tidak diperbolehkan ada arak-arakan.

Sebab, kegiatan mengarak patung dewa dan atraksi barongsai dikhawatirkan dapat memicu terjadinya kerumunan.

\"Sebenarnya ini sudah disampaikan saat kunjungan Imlek dan teman-teman di vihara memahami dengan kondisi yang ada,\" kata sekda, kepada radarcirebon.com, Selasa (8/2/2022).

Baca juga:

Dia meminta, Cap Go Meh tahun 2022 tetap dirayakan dengan sederhana dan diberlakukan pembatasan, tanpa adanya karnaval.

Tidak hanya itu, Satgas Covid-19 juga akan meninjau ulang semua permohonan izin kegiatan yang sudah masuk.

Terutama kegiatan yang dapat memicu terjadinya kerumunan. Dan hal tersebut dipastikan akan dilarang, untuk mencegah penyebaran covid-19.

Berita berlanjut di halaman berikutnya...

Baca juga:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: